Islamic Widget

Kamis, 28 April 2011

DIGITEC JADUL TERANG SEBELAH

     Televisi jadul memang suka aneh aneh kerusakannya,kadang setelah rusak pada satu bagian dan setelah selesai diperbaiki pada bagian tersebut muncul kembali kerusakan yang lainnya.
Kali ini tiba giliran teve jadul bermerk Digitec dengan nukuran14 inchi dengan type DM14025. Awalnya mati total. Tegangan B+ terukur 0volt,kuperiksa transistor horizontalnya ternyata masih bagus, kunyalakan tv tanpa tr horisontal dan ternyata teg B+ masih belum nongol demikian juga dengan tegangan yang lain. Usut punya usut yang eror dalah dibagian primer SMPS terdapat  transistor C3807 dan A1015 dalam keadaan sekarat. Setelah kuganti tv pun menyala.Eh muncul lagi penyakit baru yakni gambarnya terang pada layar sebelah kanan dan pada sebelah kiri sangat gelap (keadaan ini sangat jelas pada posisi av tanpa signal) serta raster semutnya timbul tenggelam. Ku oprek lagi ,akhirnya kutemukan Elco 10uf/250v untuk stabilizer tegangan video 180 volt ternyata tinggal kakinya saja sedangkan bodinya entah pergi kemana. Elco 4,7/uf 160v stabilizer  tegangan driver horizontal sudah bolong dan satu lagi sebuah elco pada tegangan VT 33volt berukuran 10uf/50v kakinya putus sebelah. Akhirnya dengan penggantian ketiga elco tsb kerjaan jadi kelar juga. Bayaran-bayaran-bayaran............hehehehe

3 komentar:

Nugroho mengatakan...

traktir ya kang....hehehe

Nugroho mengatakan...

traktiran e yo kamg...hehehe

CAK HAFID mengatakan...

IYA WIS NTAR AKU DIBAYARI JUGA KAKAKAK